Deteksi Media

MEMBENTUK GENERASI BERPRESTASI dan BERAKHLAKUL KARIMAH ; Visi Besar SMKN 1 SUBOH di Bawah Kepemimpinan Husain Fajri, S.Pd

MEMBENTUK GENERASI BERPRESTASI dan BERAKHLAKUL KARIMAH ; Visi Besar SMKN 1 SUBOH di Bawah Kepemimpinan Husain Fajri, S.Pd

 

Bay/Taufik-Deteksi

Situbondo(deteksimedia.id), edisi Rabu, 14 January 2026, ___ Memasuki enam bulan masa bakti kepemimpinannya, Kepala SMKN 1 SUBOH, Husain Fajri, S.Pd, menegaskan komitmennya untuk membawa perubahan signifikan bagi sekolah. Dengan semangat kolaborasi dan integritas, SMKN 1 SUBOH kini bersiap bertransformasi menjadi sekolah unggulan yang tidak hanya mencetak lulusan kompeten secara teknis, tetapi juga memiliki karakter religi yang kuat.

Saat ini, SMKN 1 SUBOH mendidik sebanyak 824 siswa yang tersebar di 30 kelas, dengan lima program keahlian strategis, yaitu ;

1. Agribisnis Perikanan Air Payau dan Laut (APAPL)
2. Budidaya Perikanan.
3. Akuntasi
4. Teknik Komputer dan Jaringan (TKJ)
5. Teknik Bisnis Sepeda Motor (TBSM)

PENGUATAN KARAKTER dan INTEGRITAS

Husain Fajri menekankan bahwa prestasi akademik harus berjalan beriringan dengan akhlak. Salah satu program unggulan yang wajib diikuti seluruh siswa adalah kewajiban SHOLAT DHUHUR dan ASYAR berjemaah di sekolah.

“Kami tidak hanya mencetak tenaga kerja yang terampil, tetapi juga generasi yang berintegritas dan berkarakter. Sholat berjemaah adalah fondasi kami dalam membentuk disiplin dan spiritualitas siswa,” ujar Husain Fajri

Sinergi SDM dan Optimalisasi Dana BOS

Kekuatan sekolah ini didukung oleh 60 tenaga pengajar, yang terdiri dari ASN, PPPK, hingga PPPK paruh waktu. Tidak hanya guru, seluruh elemen sekolah termasuk tenaga Tata Usaha (TU), hingga petugas kebersihan (pesuruh sekolah), telah terakomodasi dalam sistem kepegawaian yang solid, termasuk melalui skema PPPK paruh waktu.

Dalam hal transparansi anggaran, Husain memastikan bahwa Realisasi Dana Bos dioptimalkan sepenuhnya untuk pemenuhan kebutuhan dasar dan pengembangan sekolah. Fokus utama saat ini diarahkan pada pemenuhan empat standar pendidikan, yakni ; Standar Proses, Standar Isi, Standar Pendidikan dan Tenaga Kependidikan (Tendik), serta Standar Pengelolaan Pembiayaan.

APRESIASI dan HARAPAN KEDEPAN

Keberhasilan program sekolah tentu tidak lepas dari dukungan berbagai pihak. Kepala Sekolah menyampaikan apresiasi mendalam kepada para guru, komete sekolah, hingga masyarakat lingkungan sekitar yang aktif menjaga keamanan dan kondusivitas sekolah.

“Terima kasih kepada seluruh Guru yang berdedikasi dalam KBM, serta komete sekolah yang terus bersinergi. Dengan kerjasama ini , Kami optimis SMKN 1 SUBOH akan menjadi sekolah Unggulan yang mampu mencetak Prestasi di segala bidang, dan melahirkan lulusan yang siap kerja, sekaligus Berakhlakul karimah,” tutupnya

redaksi

Related Articles