Deteksi Media

SENYUM SUMRINGAH Abang Becak Situbondo Terima Bantuan Becak Listrik dari Presiden Prabowo

SENYUM SUMRINGAH Abang Becak Situbondo Terima Bantuan Becak Listrik dari Presiden Prabowo

 

Bay-Deteksi

Situbondo(deteksimedia.id), edisi Senin, 26 January 2026, ____ Raut wajah bahagia terpancar dari para penarik becak di wilayah Besuki dan sekitarnya, saat menerima bantuan unit Becak Listrik dari Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto. Prosesi penyaluran bantuan ini berlangsung khidmat di Pendopo Kiai Pate Alos Besuki – Situbondo.

Kegiatan ini dihadiri langsung oleh Bupati Situbondo, beserta jajaran Organisasi Perangkat Daerah (OPD), Kapolres Situbondo, Forkompika Besuki, Camat Besuki, Pemerintah Desa (Pemdes Besuki), hingga kepala desa Besuki yang memberikan dukungan penuh atas inisiatif peningkatan kesejahteraan masyarakat transportasi tradisional ini.

Penyaluran bantuan ini dikawal langsung oleh Perwakilan Gerakan Solidaritas Nasional (GSN) yang juga menjabat sebagai Wakil Kepala Badan Gizi Nasional (BGN). Kehadiran GSN menjadi simbol sinergi Pemerintah Pusat dalam menyentuh langsung lapisan masyarakat kecil di daerah.

Salah satu Abang becak penerima bantuan mengaku sangat bersyukur dan tidak menyangka akan mendapatkan perhatian dari Presiden.

“Alhamdulillah, senyum kami hari ini adalah bentuk syukur. Becak listrik ini sangat membantu tenaga kami yang sudah tidak muda lagi, terima kasih Pak Presiden Prabowo,” ujarnya dengan mata berkaca – kaca.

Bupati Situbondo menyampaikan apresiasi setinggi – tingginya kepada Presiden Prabowo Subianto atas bantuan tersebut. Program becak listrik ini dinilai sebagai langkah inovatif yang tidak hanya meringankan beban fisik para penarik becak, tetapi juga sejalan dengan upaya pengembangan transportasi ramah lingkungan di Kabupaten Situbondo.

Kehadiran unit becak listrik ini diharapkan mampu meningkatkan taraf ekonomi para pengemudinya sekaligus memberikan wajah baru bagi transportasi lokal di wilayah Situbondo dan sekitarnya.

redaksi

Related Articles