Bay-Deteksi
Situbondo,(deteksimedia.id), edisi Rabu, 31/12/2025, Program Makan Bergizi Gratis (MBG) di SDN 2 KALIMAS – Besuki – Situbondo, menuai protes dari para wali murid. Menu yang disuguhkan dianggap tidak memenuhi standar gizi, seperti roti, susu kotak, sebutir telor, serta pisang / jeruk, membuat wali murid terpaksa datang ke sekolah saat libur hanya untuk mengambil jatah MBG anaknya, yang jika di Uangkan nilai MBG nya dirasa tidak sampai tujuh ribuan rupiah (Rp.7.000), menunjukkan adanya masalah dalam pengawasan dan kualitas program.
Menurut orang tua murid, menu yang disajikan tidak cukup bergizi untuk menunjang pertumbuhan anak, seperti yang dikeluhkan pada program “MBG” serupa di daerah lain. “Menu ini hanya memenuhi program, bukan memenuhi standar gizi yang diharapkan,” ujar salah seorang wali murid yang enggan disebutkan namanya.
Kondisi ini menunjukkan perlunya pengawasan optimal terhadap program MBG, agar standar gizi, nutrisi terpenuhi, dan sesuai harga per menu yang telah ditetapkan Pemerintah secara Nasional, tidak hanya formalitas.
Wali murid berharap pemerintah dan pihak sekolah lebih memperhatikan kualitas makanan yang diberikan, juga seimbang dengan harga yang telah ditetapkan per menu, juga memastikan kelayakan dan kecukupan nutrisi agar benar – benar bermanfaat bagi kesehatan anak (siswa), seperti yang di cita – citakan Program MBG yang bertujuan memenuhi Angka Kecukupan Gizi (AKG) anak – anak.




