Deteksi Media

Tingkatkan Ketahanan Pangan Seluruh Lintas Sektor Mlandingan Ikuti Zoom Meeting Swasembada di BPP MLANDINGAN

Tingkatkan Ketahanan Pangan Seluruh Lintas Sektor Mlandingan Ikuti Zoom Meeting Swasembada di BPP MLANDINGAN

 

Bay-Deteksi

Situbondo,(deteksimedia.id), edisi kamis, 08 January 2026, Dalam upaya memperkuat ketahanan pangan nasional, Kantor Balai Penyuluhan Pertanian (BPP) Mlandingan – Situbondo, menggelar kegiatan Zoom Meeting koordinasi swasembada pangan pada hari Rabu (7/1/2026).

Acara ni menjadi momentum penting bagi sinergi berbagai pihak di tingkat kecamatan untuk menyongsong target swasembada tahun 2026.

Kegiatan yang berlangsung khidmad ini dihadiri oleh jajaran lintas sektor se – kecamatan Mlandingan, mulai dari unsur Forkopimca, perangkat Desa, hingga penyuluh pertanian, tak kalah penting, perwakilan seluruh kelompok tani (Poktan) dari berbagai desa di wilayah Mlandingan turut hadir untuk menyelaraskan strategi di lapangan.

Pertemuan daring ini fokus membahas langkah – langkah strategi percepatan produksi pangan, optimalisasi lahan, serta penyaluran sarana produksi pertanian yang lebih tepat sasaran.
Kehadiran seluruh elemen lintas sektor menunjukkan kometmen kuat wilayah Mlandingan dalam mendukung kedaulatan pangan, tidak hanya di tingkat lokal, tetapi juga nasional.

Melalui koordinasi ini, diharapkan para petani yang tergabung dalam kelompok tani mendapatkan informasi terbaru mengenai teknologi pertanian dan kebijakan pemerintah pusat, sehingga produktivitas hasil tani di Kecamatan Mlandingan dapat meningkat Signifikan pada tahun ini dan seterusnya.

redaksi

Related Articles